Kata ikhtiar diambil dari
bahasa Arab, yakni 'ikhtaara' yang artinya memilih. Sementara dalam bentuk kata
kerja, ikhtiar berarti pilihan atau memilih hal yang baik (khair).
Sedangkan menurut istilah,
ikhtiar adalah usaha manusia untuk memenuhi kebutuhan dalam hidupnya, baik
material, spiritual, kesehatan, dan masa depannya dalam usaha mendapatkan yang
terbaik, agar tujuan hidupnya selamat sejahtera di dunia dan di akhirat.
Ikhtiar bukan hanya usaha, atau
semata-mata upaya untuk menyelesaikan persoalan yang tengah membelit. Ikhtiar
adalah konsep Islam dalam cara berpikir dan mengatasi permasalahan. Dalam
ikhtiar terkandung pesan taqwa, yakni bagaimana kita menuntaskan masalah dengan
mempertimbangkan apa yang baik menurut Islam, dan kemudian menjadikannya sebagai
pilihan apapun konsekuensinya, dan meskipun tidak populer atau terasa berat.
Ikhtiar berarti tidak mengenal
putus asa, dan yakni bahwa rahmat Allah pasti datang setelah berikhtiar. Allah
memerintahkan hamba-Nya untuk berikhtiar, dan melarang hamba-Nya untuk berputus
asa. Sebagaimana perintah Nabi Ya'kub a.s. kepada Anak-anaknya untuk terus
berikhtiar dalam mencari berita tentang Nabi Yusuf a.s. dan adiknya Bunyamin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar